Kamis, 05 Mei 2016

Negri Awak

berhakkah masa sekarang mempertanyakan masa depan?
pantaskah membicarakan nanti, sementara kini tak kita selesai?

gadis-gadis kecil diperkosa dan mereka lari mencari kuasa.
penguasa dibebani tanya, tak dapat lagi dia membedakan hak dan wajibnya.
ada kalanya kalian menyalahkan raja, disaat bangsa sedang putus asa.
ada kalanya raja memilih mundur, karena dia juga perlu tidur.

kawanan elit berebut pasar.
pasar bukan lagi proses jual beli, melainkan sudah perdagangan transaksi.
lucunya negri awak, karena bandit sudah menjadi pelawak
sedihnya negri awak, karena pelawak sudah pandai memalak.
anak disuruh sekolah, agar kelak kuat berdiri mengantri lamaran kerja dipinggiran kota.
lagu oemar bakri menjadi senjata guru, karena ilmu kalah penting dari mobil baru.
sedapnya negri awak.
tak lagi manusia takut hukum, karena jeruji penjara lebih baik dari kamar tidur.
pantas raja memilih tidur.

Selatan Jakarta
jamku sudah mati
seperti negri awak tak lagi merajai
2016

Tidak ada komentar:

Posting Komentar